5 Cara Hidup Sehat Sederhana yang Mudah Diaplikasikan

BANDUNG CYBER CITY
Setiap orang menginginkan hidup sehat. Karena dengan sehat, risiko masuknya penyakit dalam tubuh juga akan dapat ditekan. Namun sayang, banyak sekali kegiatan dan makanan yang merenggut hak manusia untuk sehat. Padahal, hidup sehat bisa dilakukan dengan cara-cara yang sederhana. Misalnya saja, istirahat yang cukup. Ini merupakan salah satu contoh cara hidup sehat sederhana yang mudah diaplikasikan. Ada beberapa cara simpel lainnya yang bisa Anda lihat dari penjelasan berikut ini;

1.    Sarapan sehat
Makan adalah salah satu kebutuhan dasar manusia yang bertujuan untuk mendapatkan energi. Maka dari itu, makanan yang Anda makan haruslah sehat dan mengandung vitamin dan mineral dari dalam tubuh. Salah satu waktu makan yang tidak boleh dilewatkan adalah saat pagi hari. Sebab, sarapan mampu memberikan banyak manfaat bagi Anda yang telah kehilangan energi saat tidur. Sarapan yang sehat menjadi bahan bakar Anda untuk beraktivitas hingga siang hari.

2.    Penuhi kebutuhan air
Sebuah studi telah membuktikan kehebatan dan pentingnya air bagi tubuh manusia, salah satunya untuk mendapatkan kesehatan. Secara umum, manusia membutuhkan 8 gelas air putih setiap hari. Kekurangan air putih pun bisa berdampak buruk bagi kesehatan, salah satunya ginjal.

3.    Bersosialisasi
Tidak banyak yang menduga bahwa bersosialisasi juga memegang peran penting untuk mendapatkan hidup sehat. Tak heran jika cara hidup sehat yang satu ini terkadang diabaikan oleh beberapa orang. Ya, bersosialisasi akan membuat tubuh Anda rileks karena bisa tertawa bersama teman, sekaligus berbagi segala kesedihan Anda. Baiknya, pikiran Anda akan lebih fresh.

4.    Buah dan Sayur
Menu wajib sehari-hari Anda selain makan dan minum adalah buah dan sayur. Dua benda ini mengandung banyak sekali serat, vitamin, dan mineral yang Anda butuhkan. Salah satu contohnya adalah bayam yang kaya akan zat besi. Dan buah apel yang mengandung protein pektin (sejenis protein) dan kaya akan antioksidan. Bahkan, disinyalir apel dapat menghindarkan Anda dari penyakit kanker yang mematikan, meski belum ada studi khusus yang mempelajari ini.

5.    Berolahraga sederhana
Olahraga tak perlu ke gym, tidak perlu push up beberapa kali. Jangan membayangkan olahraga yang menyita waktu. Cukup dengan berjalan kaki, Anda sudah berolahraga. Yang terpenting di sini adalah kesehatan jantung Anda dapat terjaga dengan berolahraga rutin.
Sangat mudah dilakukan, bukan? Semua cara hidup sehat di atas berhubungan langsung dengan kehidupan sehari-hari Anda dan bisa Anda lakukan dengan mudah.

0 comments:

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

Berita Lainnya :

 
Copyright 2013 - Nandira Semesta Bandung
Designed by Republik Design